Tuesday, September 16, 2014

HARGA LOGAM MULIA NAIK DI SESI ASIA


shadow
Financeroll – Perdagangan bursa komoditi logam mulia di hari Selasa(16/9), harga emas dan perak terpantau diperdagangkan lebih tinggi ketika para pelaku pasar tengah berfokus kepada hasil pernyataan Bank Sentral AS pada pekan ini.
Selama berlangsungnya perdagangan di sesi Asia, emas berjangka pengiriman Desember telah diperdagangkan lebih tinggi 0.05% di level $1.235.70 per troy ounce di divisi Comex, New York Mercantile Exchange. Harga emas hari ini terpantau menyentuh level $1.232.70 untuk sesi terendah harian dan level $1.235.90 per troy ounce untuk sesi tertinggi harian.
Sedangkan pada perak berjangka pengiriman Desember juga terpantau diperdagangkan lebih tinggi 0.37% di level $18.688 per troy ounce, dengan menyentuh level $18.645 untuk sesi terendah harian dan $18.688 untuk sesi tertinggi harian.
Saat ini, para pelaku pasar emas tengah berfokus kepada hasil pernyataan terakhir dari Bank Sentral AS yang dijadwalkan akan diumumkan pada pekan ini, dimana sebagian besar pasar telah memperkirakan bahwa The Fed akan kembali melanjutkan pemangkasan apda program pembelian obligasi menjadi $15 milyar per bulan, dari $25 milyar per bulan saat ini.
Sementara itu, perkiraan tersebut telah memberikan dorongan bagi dolar AS untuk bergerak menguat khususnya pada pekan lalu, namun memberikan pelemahan bagi perdagangan komoditi logam mulia.
Sumber : http://financeroll.co.id/news/harga-logam-mulia-naik-di-sesi-asia/

0 comments:

Post a Comment